Peltu Muhammad Munif Bekali Siswa SMK Negeri 1 Tlanakan Materi Navrat

    Peltu Muhammad Munif Bekali Siswa SMK Negeri 1 Tlanakan Materi Navrat

    PAMEKASAN - Dalam upaya menambah kemampuan anggota pencinta alam Semestapala SMK Negeri 1 Tlanakan, para siswa dibekali materi Navigasi Darat (Navrat) oleh anggota TNI dari Koramil 0826-02 Tlanakan, bertempat di Pantai Jumiang, Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Sabtu (03/06/2023).

    Para siswa dibekali ilmu pengetahuan tentang penggunaan peta dan kompas yang dilaksanakan secara teori dan praktek.

    Peltu Muhammad Munif selaku pemberi materi mengatakan bahwa Navrat merupakan kemampuan yang wajib dimiliki oleh setiap anggota pencinta alam agar dapat menentukan suatu arah terlebih dalam kondisi darurat.

    "Navigasi darat adalah ilmu yang mempelajari cara seseorang menentukan suatu tempat dan memberikan bayangan medan, baik keadaan permukaan serta bentang alam dari bumi dengan bantuan minimal peta dan kompas, sehingga sangat berguna bagi para pencinta alam terlebih dalam kondisi yang darurat, "ucap Peltu Muhammad Munif.

    "Dalam materi ini kita memberikan pengetahuan tentang peta dan kompas yaitu, cara membaca peta, tanda-tanda peta, menentukan jarak di peta, menentukan arah dengan peta dan kompas, cara mengompas, menentukan sudut dan arah kompas dan lain-lain, "terangnya.

    Dalam pembekalan materi Navrat para siswa selain mendapatkan pelajaran secara teori juga melaksanakan praktek langsung di lapangan.

    Peltu Muhammad Munif mengucapkan terima kasih kepada Siswa-siswi yang telah semangat dan antusias mengikuti kegiatan ini, “Semoga ilmu yang sudah diberikan dapat diterima dan menjadi bekal serta bermanfaat untuk diaplikasikan di medan sesungguhnya, ” pungkasnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Haul Imam Abul Hasan As-Syadzili, Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0826/Pamekasan Tanam Ratusan Pohon...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Peduli Terhadap Generasi Penerus, Satgas TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi Gelar Penyuluhan Posyandu
    Hendri Kampai: Pesantren, Santri, dan Kyai adalah Pilar Perjuangan dan Pembangunan Indonesia
    TNI Amankan Kepulangan Tamu Negara Pasca Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

    Ikuti Kami